Menambah Ilmu di Springer Link

Perpustakaan Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta memiliki beberapa katalog buku dan jurnal, tidak hanya dalam bentuk cetak, tetapi ada juga yang berlanggangan secara online di JSTOR, Springer Link, IEE EXPLOER dan EBSCHO. Dengan itu mahasiswa mendapat kemudahan ketika ingin mencari jurnal dan buku International yang telah dibeli UNY secara cuma-cuma.

 

Spinger Link merupakan salah satu website penyedia jurnal, buku, protokol, dan buku pedoman bertaraf International. Ada bermacam-macam kategori buku di sini, seperti Keteknikan, Energi, Kesehatan, Ilmu Sosial, Psikologi, Hukum International dan lain-lain dengan jumlah yang banyak dan variatif. Dengan mengunjungi link.springer.com, mahasiswa dapat mencari berbagai buku maupun jurnal International. Jika sudah memiliki akun dapat langsung log in, tetapi jika belum, bisa langsung membuatnya dengan mengisikan data diri, password, dan e-mail UNY pada kolom registrasi di bagian bawah. Penggunaan email UNY dimaksudkan supaya pengguna dapat megakses katalog yang sudah dibeli UNY. Jika telah terisi semua, kemudian klik creating account dan anda sudah dapat berselancar mencari berbagai buku atau jurnal yang anda butuhkan.

 

Katalog pada Springer Link sangat banyak, untuk membedakan jurnal yang sudah dibeli atau belum oleh UNY, klik saja konten Include Preview-only. Hilangkan tanda centang pada Include Preview-Only untuk melihat jurnal yang sudah dibeli oleh UNY saja. Apabila ingin memiliki jurnal atau buku yang belum dibeli oleh UNY, maka kita harus membayarnya sesuai dengan harga jurnal atau buku tersebut. Hingga saat ini sudah ada sekitar 200 buku, 120 jurnal, dan 80 protokol yang sudah dibeli UNY dan dapat diunduh mahasiswa secara cuma-cuma. Sangat membantu bukan?

 

Tampilan website Spring Link yang dinamis, ditambah pengaksesan mudah membuatnya tidak membingungkan, walaupun oleh pengguna yang baru pertama memakai. Springer Link hanya   satu dari banyak website yang dapat menjadi pilihan alternatif untuk mempelajari ilmu pengetahuan International.  Sehingga dapat menunjang perkuliahan untuk dijadikan acuan dalam pengerjaan tugas akhir, skripsi, tesis atau tugas perkuliahan yang lainnya.

 

Dengan menyediakan buku, jurnal, serta protokol yang bertaraf internasional, fasilitas ini akan sangat membantu proses belajar mahasiswa. Sayangnya belum banyak mahasiswa yang memanfaatkannya secara optimal. Jadi, ayo kita manfaatkan fasilitas kampus yang satu ini. Apa tidak eman membeli jurnal, buku, protocol dan sebagainya dengan biaya banyak, tapi kurang dimanfaatkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *